Potensi Kekuatan di Bandung Dikerahkan Tangkal Kejahatan, Linmas Dilibatkan
BANDUNG, iNews.id - Pemerintah Kota Bandung bakal melibatkan tenaga Linmas untuk menangkal kejahatan yang akhir-akhir ini marak di Kota Bandung. Mereka akan melengkapi pengamanan yang dilakukan TNI, Polri, dan Satpol PP.
Ketua Paguyuban Camat Kota Bandung, Syukur Sabar, mengatakan, para camat akan menguatkan anggota Perlindungan Masyarakat (linmas) di setiap wilayahnya. Para anggota linmas akan digiatkan untuk menggelar Sistem Keamanan Keliling (siskamling).
Untuk sasaran siskamling, Syukur mengatakan, dilaksanakan hingga di jalan terkecil seperti gang. "Wilayah yang banyak kita patroli ke gang, intinya tiap kawasan harus terpantau," tutur Syukur, Rabu (18/1/2023).
Untuk jumlah personel, setiap kecamatan dan kelurahan berbeda. Kecamatan sebanyak 10 orang, untuk kelurahan sebanyak 4-5 orang. "Kita juga mendorong warga untuk ikut berperan bersama linmas juga jajaran Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan)," ujarnya.
Syukur juga mendorong kepada Karang Taruna untuk ikut bersama menjaga keamanan wilayah. "Kita minta Karang Taruna aktif membantu siskamling di wilayahnya," ujar Syukur.
Syukur juga memastikan aparat kewilayahan terus berkolaborasi dengan Bhabinkamtibnas juga Babinsa dalam menjaga keamanan. "Itu tetap berjalan, jadi siskamling berjalan termasuk kegiatan dengan TNI dan Polri," ucapnya.
Editor: Asep Supiandi