get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Pria Aniaya Pengemudi Ojek di Cicalengka Bandung Pakai Golok dan Karambit, Motifnya Dendam

Polisi Rutin Gelar Razia Minuman Keras yang Jadi Pemicu Kriminalitas di Bandung

Rabu, 31 Agustus 2022 - 17:43:00 WIB
Polisi Rutin Gelar Razia Minuman Keras yang Jadi Pemicu Kriminalitas di Bandung
Polisi merazia warung jamu yang kedapatan menjual miras. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNews.id - Polresta Bandung dan jajaran rutin menggelar razia minuman keras (miras) yang jadi pemicu tindak kejahatan atau kriminalitas di Kabupaten Bandung. Seperti yang dilaksanakan Polrek Cileunyi pada Rabu (31/8/2022).

Dari razia itu, polisi mengamankan puluhan botol miras di beberapa warung jamu di Cileunyi. Warung itu menjual miras yang kerap dikonsumsi oleh pemuda. Barang bukti miras diamankan ke Mapolsek untuk dimusnahkan.

"Untuk mencegah dan memberantas penyakit masyarakat, Polsek Cileunyi Jabar melaksanakan razia rutin di tempat-tempat rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan sasaran penjual miras," kata Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, Rabu (31/8/2022).

Kompol Suharto mengimbau para pedagang untuk tidak menjual miras demi menjaga situasi kamtibmas aman kondusif. "Selain menyita miras, dalam giat operasi pekat personel juga mengimbau penjual agar tidak menjajakan minuman haram itu lag, karena dari mengonsumsi miras bisa memicu tindakan kejahatan," ujar Kompol Suharto.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut