Pimpin Apel Paskibra se-Jabar, Ridwan Kamil: Ini Peristiwa Istimewa

BANDUNG, iNews.id - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) menggelar apel Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat Jabar di Lapangan Gasibu, Kota Bandung. Dalam sambutannya Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyiapkan Peraturan Gubernur terkait kegiatan wajib Paskibra di sekolah.
Tampak ribuan anggota Paskibra se-Jabar menjadi peserta upacara di Lapangan Gasibu. Mereka berdiri tegap sepanjang upacara belangsung.
Ridwan Kamil menyampaikan jika jiwa nasionalisme dapat muncul saat menjadi paskibra.
"Saya Paskibra 35 tahun lalu dan juga menjadi pelatih di empat sekolah Kota Bandung, itu yang saya ingat. Semangat mencintai tanah air bisa diawali dengan baris berbaris, yang menunjukkan sikap disiplin," kat Kang Emil.
Menurutnya, jika 35 tahun kemudian paskibra yang dimaksudnya tadi menjadi Gubernur Jawa Barat, anggota paskibra hari ini juga bisa menjadi pemimpin sesuai dengan takdirnya.
Editor: Asep Supiandi