get app
inews
Aa Text
Read Next : Mobil Nissan March Terbakar Hebat di Barba Cianjur, Arus Lalin Sempat Macet

Pilu, ART asal Cianjur Luka Parah Disiksa Majikan di Jakarta Timur

Selasa, 25 Oktober 2022 - 05:20:00 WIB
Pilu, ART asal Cianjur Luka Parah Disiksa Majikan di Jakarta Timur
Rizki Nuraskia, warga Desa Cibadak, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, yang disiksa majikan saat bekerja sebagai ART di Jakarta Timur. (FOTO: iNews/M ANDI ICHSYAN)

Majikan mengancam menyebarkan video saat pakaian saya dilucuti jika korban melaporkan kejadian yang menimpanya ke pihak berwajib. "Saya ditelanjangi dan disuruh cuci piring. Saya baru bisa beristirahat saat tengah malam," tutur Rizki Nuraskia.

Saat ini, kondisi Rizki sangat memprihatinkan. Selain jalannya pincang, telinga cacat, dan mata kabur, Rizki juga mengalami trauma, baik fisik maupun psikis. Korban pun sering ketakutan dan mimpi buruk. 

Bahkan gaji dari bekerja selama enam bulan hanya dibayar kurang dari setengah. Seharusnya Rizki Nuraskia mendapatkan gaji Rp1,8 juta per bulan. Artinya, selama enam bulan bekerja, Rizki seharusnya mendapatkan Rp10,8 juta.

Tetapi setelah enam bulan bekerja mengasuh dua anak majikannya di Jakarta, Rizki hanya menerima gaji Rp2,7 juta. Uang itu lah yang dibawa pulang Rizki ke kampung halaman.

Rizki bisa pulang ke kampung setelah dititipkan di rumah adik majikannya di Kota Depok. Karena tidak ada lagi pekerjaan, akhirnya Rizki pulang. Sampai saat ini, majikan keji yang menyiksa Rizki tidak pernah meminta maaf baik kepada korban maupun keluarganya. "Saya menuntut keadilan dan minta pelaku dihukum seberat-beratnya,"ucap Rizki.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut