Petugas Gabungan Razia Lapas Kota Cirebon, Paku hingga Obeng Ditemukan
CIREBON, iNews.id - Petugas gabungan merazia kamar para tahanan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas I Kesambi, Kota Cirebon, Kamis (16/3/2023) malam. Hasilnya, petugas gabungan yang terdiri dari sipir, TNI, Polri dan BNN Kota Cirebon, menemukan sejumlah barang ilegal dari dalam kamar tahanan.
Tampak petugas gabungan memeriksa satu per satu kamar tahanan Lapas Klas I Kesambi. Setiap ruangan digeledah dengan teliti untuk menemukan barang-barang ilegal. Selain kamar tahanan, petugas juga memeriksa setiap warga binaan.
Dari gelaran razia tersebut, petugas menemukan berbagai barang terlarang yang seharusnya tidak berada di dalam lapas, seperti paku, gunting kuku, pecahan kaca cermin, obeng, kabel listrik, sendok, garpu, bohlam lampu, korek api gas, dan karet pelindung handphone.
Editor: Asep Supiandi