get app
inews
Aa Text
Read Next : Hilang 2 Hari Terseret Ombak Pantai Parangtritis, Wisatawan Asal Subang Ditemukan Tewas

Pascalebaran, Warga Pantura Subang Ramai-Ramai Jual Perhiasan Emas

Sabtu, 29 April 2023 - 09:35:00 WIB
Pascalebaran, Warga Pantura Subang Ramai-Ramai Jual Perhiasan Emas
Warga Pamanukan, Subang ramai-ramai jual perhiasan emas untuk memenuhi kebutuhan pascalebaran. (FOTO: YUDY HERYAWAN JUANDA)

SUBANG, iNews.id - Pascalebaran, toko emas di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang diserbu warga, Sabtu (29/4/2023). Kedatangan warga pantai utara (pantura) Subang itu bukan untuk membeli tetapi menjual perhiasan emas.

Uang hasil penjualan perhiasan emas digunakan untuk biaya bertani, membeli benih dan pupuk. Saat ini, sawah mereka mulai memasuki masa tanam.

Tidak sedikit emas yang dijual tersebut baru mereka beli dan dikenakan saat lebaran. Namun karena kebutuhan, perhiasan emas pun harus berpindah tangan.

Selain modal bertani, warga terpaksa kembali menjual emas yang baru mereka beli juga untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

Nok Bojong, warga Pamanukan yang menjual perhiasan emas, hasil penjualan emas, sebagian untuk modal bertani dan memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

"Sebagian lagi kembali dibelikan perhiasan emas dengan gram lebih kecil," kata Nong Bojong, Sabtu (29/4/2023).

Sementara itu, Tika, pegawai toko emas mengatakan, sepekan setelah lebaran, lebih banyak warga yang menjual emas daripada membeli.

"Mungkin untuk kebutuhan sehari-hari dan lain-lain. Setiap tahun seperti ini. Kalau habis lebaran, warga Pamanukan jual emas," kata Tika.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut