get app
inews
Aa Text
Read Next : Pastikan Contra Flow Aman, Dirditlantas Polda Jabar ke Lokasi Jalan Ambles Tol Cipali

Pascaambles, Km 122  Tol Cipali Tak Bisa Dilintasi Kendaraan hingga 2 Pekan

Selasa, 09 Februari 2021 - 12:24:00 WIB
Pascaambles, Km 122  Tol Cipali Tak Bisa Dilintasi Kendaraan hingga 2 Pekan
Lokasi ambles di Tol Cipali Km 122.400 ditutup untuk perbaikan selama dua pekan ke depan. (Foto: ASTRA Tol Cipali)

SUBANG, iNews.id - PT. Lintas Marga Sedaya (ASTRA Tol Cipali) mengumumkan Km 122.400 Jalur B (dari Palimanan arah Cikopo) tidak bisa dilintasi kendaraan hingga dua minggu ke depan. Proses perbaikan memerlukan waktu panjang mengingat amblesan dan retakan jalan cukup parah.

Perusahaan yang memegang konsesi Tol Cikopo Palimanan (Cipali) itu pun meminta maaf, karena harus melakukan penutupan dan diberlakukan contra flow dari Km 117 hingga Km 126. 

"Ya, hari ini sejak pukul 01.00 Wib, diberlakukan contra flow mulai dari Km 117 hingga Km 126 untuk mengurai kepadatan lalin (lalu lintas). Untuk mengurangi beban lalu lintas, dibangun lajur darurat di median, diperkirakan memakan waktu tiga hari,"jelas Agung Prasetyo, Direktur Operasi ASTRA Tol Cipali, Selasa (9/2/2021).

Menurut Agung, pihaknya sudah berkoordinasi dengan kontraktor untuk melakukan perbaikan di jalur tol yang ambles. "Perbaikan diperkirakan akan memakan waktu sekitar dua minggu,"ujarnya. 

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut