Liga Santri Piala KSAD 2022, Jenderal Dudung: Kami Cari Bibit Unggul Pesepak Bola
                
            
                KSAD menuturkan, walaupun Liga Santri Piala KSAD 2022 resmi dibuka, tetapi pertandingan tidak langsung digelar. Ini dilakukan sebagai bentuk simpati dan empati terhadap tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.
                                    “Kami tidak melaksanakan pertandingan di sore ini, karena kita semua sedang berduka atas kejadian di Stadiaon Kanjuruhan. Kami sudah melaporkan kepada Presiden Jokowi bahwa kita semua sedang berduka atas kejadian di Malang, dan kita sudah mendoakan bersama-sama,” tutur KSAD.
Meskipun pertandingan ditunda, Jenderal Dudung memastikan laga final Liga Santri Piala KSAD 2022 akan dilaksanakan pada 22 Oktober 2022 tepat di Hari Santri dan dilaksanakan di Jakarta serta akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.
                                    “Insya Allah final akan dilaksanakan pada 22 Oktober 2022 saat Hari Santri, dan insyaallah akan dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi,” ucap Jenderal Dudung.
Editor: Agus Warsudi