get app
inews
Aa Text
Read Next : Santri Bunuh Pemilik Warung di Bandung, Keluarga Harap Polisi Ungkap Motif Pelaku

Layang-layang Atay Doank asal Bandung Pernah Hiasi Langit Negeri Belanda

Sabtu, 14 Oktober 2023 - 12:34:00 WIB
Layang-layang Atay Doank asal Bandung Pernah Hiasi Langit Negeri Belanda
Atay menunjukkan layang-layang buatannya. (Foto: Gin gin Tigin Ginulur)

Atay mengaku tidak tahu sejak kapan layang-layang buatannya laku di pasaran. Penjualan layang-layang, sangat bergantung dari situasi. Namun, musim layangan terjadi tiga tahun sekali.

"Pas pandemi kemarin memang yang beli layang-layang berkurang. Baru sekarang mulai ramai lagi. Mudah-mudahan bisa ramai terus," tutur Atay.

Atay memulai usaha pembuatan layang-layang sejak 1970-an. Awalnya, dia bekerja sebagai penjahit. Karena hobi, Atay pun beralih profesi menjadi perajin layang-layang.

"Ternyata penghasilan dari usaha membuat dan menjual layang-layang bisa lebih besar dari menjahit. Jadi ya saya teruskan saja usaha ini sampai sekarang," kata Atay.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut