Kronologi Lengkap Pemudik Meninggal di Lingkar Gentong Tasikmalaya saat Arus Balik Lebaran
TASIKMALAYA, iNews.id - Iyet Supriyatna (56) pemudik, meninggal dunia di jalur Lingkar Gentong, Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (25/4/2023) malam. Korban meninggal diduga akibat serangan jantung saat menempuh perjalanan balik dari Tasikmalaya menuju Bandung.
Almarhum merupakan wiraswasta yang beralamat di Ciwastra, Kelurahan Margasari, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung.
Berdasarkan laporan Polres Tasikmalaya Kota dan reportase iNews Tasikmalaya, berikut kronologi kejadian Iyet Supriyatna.
Kejadian berawal saat korban mudik untuk mengunjungi mertua di Kampung Cihideung, Desa Galunggung, Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya.
Saat menempuh perjalanan kembali ke Bandung, Iyet dan keluarga menggunakan angkutan kota (angkot) jurusan Ciwastra-Gasibu.
Polres Tasikmalaya mengonfirmasi rombongan berangkat setelah salat Isya. Kondisi jalan yang menanjak membuat mesin mobil yang ditumpangi panas.
Kemudian, mereka memutuskan untuk istirahat di sebuah warung yang berada di tepi kiri jalan tanjakan Lingkar Gentong.
Angkot berhenti dan korban turun, berjalan kaki beberapa langkah. Tiba-tiba, Iyet Supriyatna terjatuh dan tak sadarkan diri.
Melihat kejadian itu, warga sekitar mengangkat korban ke tempat duduk warung tersebut. Setelah dicek, korban telah tutup usia.
Candra, anak korban, menerangkan selama menempuh perjalanan dari Tasikmalaya hingga memasuki Lingkar Gentong, sang ayah tidak mengeluhkan sakit. Candra melhat ayahnya seperti orang yang pusing.
"Kejadiannya kayak yang pusing. Di sini mau istirahat. Bapak sehat gak ada kendala, jalan ke sini kemudian jatuh. Pas dicek tadi masih ada (hidup). Selama perjalanan gak ada keluhan," kata Candra.
Komariyah, istri korban, mengatakan, almarhum Iyet Supriyatna, memiliki riwayat penyakit jantung dan sering mengonsumsi obat-obatan.
Dodi, saksi mata, mengatakan korban terjatuh setelah turun dari angkot. Setelah jatuh, korban disebut tak sadarkan diri.
"Keluar dari angkot terus jatuh gak sadar lagi. Katanya mau pulang dari Tasik mau ke Bandung," kata Dodi, mengutip iNews.Tasikmalaya.id.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Tejo Reno Indratno mengatakan, kepolisian akan membantu keluarga korban pulang ke Bandung menyusul kejadian ini.
Editor: Agus Warsudi