Kronologi Kecelakaan Maut di Tol Cipali Km 153, Gran Max Oleng akibat Hindari Lubang
Selasa, 25 April 2023 - 17:54:00 WIB
Humas Astra Tol Cipali Asri Fajarwati Ridwan membenarkan kecelakaan tunggal maut yang dialami Daihatsu Gran Max itu terjadi di Km 153+00 Tol Cipali lajur A arah Jakarta. "Iya, benar (ada kecelakaan di Km 153)," kata Humas Astra Tol Cipali Asri Fajarwati Ridwan.
Sementara Dokter Jaga RSUD Cideres, Resi Gunawan mengatakan, dari tiga orang yang meninggal, dua di antaranya masih balita. "Cedera berat ada satu orang yang lainnya masih kami evaluasi. Lalu ada tiga yang datang dalam keadaan sudah meninggal. (Korban lainnya) luka ringan sampai sedang," kata Resi Gunawan.
Editor: Agus Warsudi