get app
inews
Aa Text
Read Next : Truk Rem Blong Terguling dan Tutup Jalur Limbangan Garut, Lalu Lintas Macet Parah

Kondisinya Miring dan Ancam Keselamatan Warga, 1 Rumah di Cibiuk Garut Dirobohkan

Kamis, 29 September 2022 - 04:04:00 WIB
Kondisinya Miring dan Ancam Keselamatan Warga, 1 Rumah di Cibiuk Garut Dirobohkan
Puing-puing rumah milik Imas di Kampung Cijeuler, Desa Cibiuk Kidul, Kecamatan Cibiuk, Kabupaten Garut. (FOTO: FANI FERDIANSYAH)

GARUT, iNews.id - Satu rumah warga di Kampung Cijeuler RT 01/06, Desa Cibiuk Kidul, Kecamatan Cibiuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat, dirobohkan warga, Rabu (28/9/2022). Rumah itu terpaksa dirobohkan karena kondisinya miring sehingga mengancam keselamatan penghuninya dan warga sekitar. 

Ketua RW 01 Yanto mengatakan, rumah itu telah miring tapi masih berdiri karena tertahan kabel llistrik yang melintang. Kondisi rumah yang dihuni Imas (60) dan anaknya itu semakin parah pascahujan deras mengguyur dua hari lalu. 

"Hujan deras tersebut membuat kondisi rumah Imas semakin parah. Kalau tidak ada kabel, rumah itu mungkin sudah roboh," kata Yanto saat dihubungi MNC Portal Indonesia (MPI), Rabu (28/9/2022). 

Yanto menyatakan, warga pun sepakat dan gotong royong merobohkan rumah Imas. Perobohan rumah itu dilakukan berdasarkan permintaan Imas. "Tadi dirobohkan sekitar jam 09.00 WIB. Saat siang hari rumah sudah rata," ujar Yanto. 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut