Keren, 7 Kepala Desa di KBB dapat Penghargaan Tingkat Nasional, Ini Titelnya
BANDUNG BARAT, iNews.id - Tujuh kepala desa di Kabupaten Bandung Barat (KBB), berhasil mendapatkan penghargaan Paralegal Justice Award Tingkat Nasional, Kamis (1/6/2023). Prestasi tersebut sangat membanggakan karena diraih untuk skala nasional dan bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila.
Kepala desa yang meraih penghargaan tersebut adalah, Kepala Desa Cigugurgirang, Kecamatan Parongpong, Priana yang meraih Anugerah Sasana Desa Jagaddhita (ASDJ), Anugerah Non Litigation Peacemaker (NLP) diraih Kepala Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Aas M. Asor dan Kepala Desa Cibodas, Kecamatan Lembang, Didin Sukaya.
Berikutnya Anugerah Paralegal Justice Award (PJA) diraih Kepala Desa Ciwaruga, Kecamatan Parongpong, Dadang Carmana, Kepaa Desa Karyawangi, Kecamatan Parongpong, Dadang Sudayat, Kepala Desa Kertamulya, Kecamatan Padalarang, Farhan Fauzi, dan Kepala Desa Ciburuy, Kecamatan Padalarang, Firmansyah.
Sedangkan penghargaan 10 Terfavorit Publik diraih Kepala Desa Kertamulya Farhan Fauzi, dan ke 11 Terfavorit Publik diraih Kepala Desa Ciburuy Firmansyah, serta Kepala Desa Cilame Aas M. Asor. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Hukum Nasional dan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI.
"Selamat kepada tujuh kepala desa tersebut dan kami juga ucapkan terima kasih kepada Pak Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan, Pak Sekda Ade Zakir, pejabat Pemda KBB, dan seluruh masyarakat yang telah memberikan vote, sehingga tujuh kepala desa yang mewakili KBB mendapatkan penghargaan," kata Kabag Hukum KBB, Asep Sudiro, Jumat (2/6/2023).
Editor: Asep Supiandi