Kakek 80 Tahun Ditemukan Tewas Tanpa Pakaian di Semak-semak Cicantayan Sukabumi

Setelah diketahui identitasnya, ujar Anwari, petugas gabungan langsung mengevakuasi mayat tersebut ke rumah duka. Menurut keterangan keluarganya, korban sudah pikun dan sering keluar rumah tanpa pamit.
"Jadi, sebelum ditemukan meninggal dunia, korban itu sudah hilang sekitar delapan hari. Keluarga pun sudah mencari kemana-mana. Bahkan, di share di media sosial," ujar Anwari.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Cibadak, AKP Madun saat dikonfirmasi mengatakan, kepolisian mendapat laporan penemuan mayat tersebut dari warga setempat sekitar pukul 13.00 WIB. Setelah itu, petugas kepolisian langusng mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan saksi-saksi.
Editor: Agus Warsudi