Kajol Gelar Coaching Clinic UMKM di Lembang KBB, Latih Driver Ojol Keterampilan Usaha
Sepanjang kegiatan berlangsung, para driver ojol antusias. Banyak pertanyaan yang muncul dalam sesi diskusi bersama mentor. "Respons para driver ojol sangat baik. Mereka paham akan pentingnya melakukan terobosan dalam berwirausaha di era saat ini," tutur dia.
Selain itu, kata Risnandar, Kajol Dukung Ganjar memberikan paket bantuan usaha senilai Rp10 juta yang akan dikelola oleh komunitas driver ojol yang terdaftar.
"Paket bantuan usaha Rp10 juta tersebut kami serahkan kepada komunitas. Kemudian akan dikelola oleh anggotanya," ucap Risnandar.
Para driver ojol berharap Kajo menyediakan wadah konsolidasi lebih lanjut. Sebab, pembinaan terhadap UMKM tidak instan. "Kami menampung aspirasi dari para driver ojol yang berharap kegiatan mentoring serupa lebih difokuskan dikemudian hari. Kami akan mengupayakan agar usaha yang dirintis driver ojol berjalan baik," ujar dia.
Editor: Agus Warsudi