Heboh, 7 Pelajar Kesurupan saat Nyalakan Api Unggun HUT ke-61 Pramuka di Sukabumi
Mendapat laporan dari warga adanya kejadian tersebut, lanjut Azhar, dia lalu mendatangi lokasi kejadian bersama anggota Polsek Ciemas dan didampingi anggota Koramil Ciemas untuk mengecek keadaan yang terjadi di Bumi Perkemahan Kampung Kokoncong tersebut.
"Alhamdulillah pada pukul 01.30 WIB, kejadian kesurupan massal tersebut bisa dinetralisir dengan dibantu oleh ahli spritual setempat. Ketujuh pelajar tersebut bisa sadarkan diri dan kondisi di tempat kejadian kembali normal," ujar Azhar.
Selanjutnya Azhar menambahkan bahwa dengan pertimbangan alasan kesehatan, ketujuh siswa yang mengalami kesurupan diminta untuk dijemput oleh orang tuanya masing-masing, agar kejadian tersebut tidak terulang kembali di lokasi kejadian.
Editor: Asep Supiandi