get app
inews
Aa Text
Read Next : Bupati Karna Akui Banyak Kekurangan Pimpin Majalengka, Minta Dikritik dan Dikawal

Hari Jadi ke-531 Majalengka Tak Gebyar, Bupati Karna Hanya Minta Doa

Senin, 07 Juni 2021 - 12:43:00 WIB
Hari Jadi ke-531 Majalengka Tak Gebyar, Bupati Karna Hanya Minta Doa
Bupati Majalengka, Karna Sobahi saat memberikan sambutan dalam Rapat Paripurna Hari Jadi ke-531 Majalengka. (Foto: iNews.id/Inin Nastain)

MAJALENGKA, iNews.id - Perayaan Hari Jadi (Harjad) ke 531 Majalengka digelar tanpa ada acara meriah atau gebyar bagi masyarakat umum. Sebaliknya, Bupati Karna Sobahi meminta masyarakat berdoa untuk kebaikan di masa yang akan datang.

Karna menngatakan, pihaknya memutuskan untuk menggelar peringatan Harjad tahun ini secara sederhana. Ditegaskannya, tidak ada pesta atau hadiah untuk masyarakat dalam rangkaian Harjad kali ini.

“Ya, saya hanya mengajak kepada rakyat berdoa. Karena kami tidak bisa berbuat tahun ini untuk pesta, untuk apa, untuk bagi-bagi hadiah,” kata Karna.

Kendati dihelat secara sederhana, tetapi Karna menegaskan, pihaknya tetap memiliki ambisi untuk terus membangun daerah. Karna menjelaskan, di sisa waktu enam bulan ini, pihaknya akan terus menorehkan sejumlah prestasi dalam berbagai bidang.

“Kita maknai kesederhanaan, tapi sebuah kebesaran. Pada masa pandemi kita masih bisa melaksankaan peringatan pada Hari Jadi. Kita masih ada enam bulan ke depan kan, untuk meraih prestasi, dan prestasi,” ujar dia.

Penanganan Covid-19, lanjut dia, masih menjadi fokus pemerintah pada sisa 2021 ini. Karna meminta jajarannya untuk tidak lengah dalam penangan virus yang sudah membunuh ratusan orang di Majalengka ini.

“Kita tetap waspada, hati-hati, jangan lelah, jangan lengah. Karena (lengah) itu kalah buat kita kan. Faktor utama yang paling sulit adalah menjaga kerumunan. Pak Kapolres, Pak Dandim luar biasa, bagaimana mengurai kerumunan ini supaya tidak menjadi klaster atau munculnya terkonfirmasi di Majalengka,” ucap dia.

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut