Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Presiden 2024 Menggema di Pangandaran
PANGANDARAN, iNews.id - Deklarasi dukungan Ganjar Pranowo presiden 2024 menggema di Kabupaten Pangandaran, Sabtu (24/6/2023). Dukungan itu disuarakan oleh warga Desa Wonoharjo, Kecamatan, Kabupaten Pangandaran yang tergabung dalam Wanita Nelayan Sadulur Ganjar.
Ratusan ibu-ibu berkumpul di gelanggang olahraga (GOR) Desa Wonorejo untuk mengekspresikan dukungan mereka kepada bakal calon presiden (bacapres) 2024 dari PDIP, Ganjar Pranowo.
Koordinator Wanita Nelayan Sadulur Ganjar Mardiah mengatakan, Ganjar Pranowo yang dikenal dengan rambut putihnya itu memiliki daya tarik tersendiri di Jawa Barat, terutama Pangandaran. "Menurut ibu-ibu nelayan Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran, bapak Ganjar itu orangnya jujur, merakyat, dan peduli kepada kami, para nelayan," kata Mardiah.
Kaum ibu yang merupakan istri nelayan itu ingin peran mereka dioptimalkan dalam meningkatkan perekonomian keluarga dan daerah. Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah, terbukti berhasil memberdayakan perempuan dari kelompok rentan di 1.700 desa se-Jateng melalui program Peningkatan Produktivitas Ekonomi Perempuan (PPEP) sejak 2019.
Sejumlah aspek PPEP meliputi pendampingan teknis sesuai potensi, kearifan, dan kebutuhan masyarakat setempat. Di sini, perempuan belajar tentang keterampilan merintis wirausaha.
Editor: Agus Warsudi