get app
inews
Aa Text
Read Next : BMKG : Senin Siang Sebagian Besar Wilayah Jakarta dan Sekitarnya Hujan

Dampak La Nina, BMKG Ingatkan Peningkatan Curah Hujan 20-70 Persen di Jawa Barat

Selasa, 19 Oktober 2021 - 09:54:00 WIB
Dampak La Nina, BMKG Ingatkan Peningkatan Curah Hujan 20-70 Persen di Jawa Barat
BMKG peringatkan warga Jawa Barat atas dampak La Nina berkaitan dengan perubahan pola curah hujan temporal. (Foto: Ilustrasi/Antara))

Kondisi sifat hujan seperti demikian akan memicu peningkatan potensi kejadian bencana hidrometeorologi di wilayah Jawa Barat dan juga Bandung Raya. Potensi kejadian bencana yang mungkin terjadi di antaranya banjir atau  banjir bandang,  dan tanah longsor.

Menurut dia, seluruh wilayah di Jawa Barat akan terdampak oleh kejadian La Nina dengan tingkat korelasi minimum sebesar 0,7. Dengan demikian seluruh wilayah Jawa Barat dan juga khususnya wilayah Bandung Raya perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak yang ditimbulkan oleh kejadian La Nina.

Berdasarkan analisis data yang dimiliki, daerah terdampak kuat di wilayah Jawa Barat, adalah wilayah Bogor, Cianjur, Sukabumi, dan wilayah Jawa Barat bagian tengah pada umumnya. Selain itu wilayah Jawa Barat perlu berhati-hati pada kejadian La Nina lag ke 2 dan ke 4. Atau sekitar bulan Januari dan Maret 2022. 

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut