Cegah Omicron, BPTAGS Perketat Kunjungan Wisatawan Asing ke Gua Sunyaragi Cirebon
CIREBON, iNews.id - Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BPTAGS) memperketat kunjungan wisatawan asing ke objek wisata Gua Sunyaragi. Pengetatan kunjungan turis asing ini dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19 varian Omicron.
Kepala Bagian Humas BPTAGS Eko Ardi Nugraha mengatakan, dalam satu bulan terakhir terdapat lima wisatawan asing berkunjung ke Gua Sunyaragi.
"Ada (kunjungan), satu keluarga (ayah, ibu dan anak) dari Portugal dan satu orang dari Australia tapi diantar oleh pendamping WNI. Petugas menanyakan tentang kelengkapan tes kesehatan, seperti vaksin dan tes PCR mereka," kata Kabag Humas BPTAGS.
Eko Ardi Nugraha menyatakan, kunjungan wisatawan asing tersebut telah dilaporkan BPTAGS ke dinas terkait. "Kami secara berkala melaporkan tingkat kunjungan wisatawan termasuk wisatawan asing," ujar Eko Ardi Nugraha.
Editor: Agus Warsudi