get app
inews
Aa Text
Read Next : Vaksinasi Booster HUT Ke-33 RCTI di Bandung, Begini Apresiasi Warga 

Cegah Cacar Monyet, Pintu Masuk Jawa Barat Dijaga Ketat, Penumpang Pesawat Diperiksa

Selasa, 23 Agustus 2022 - 15:18:00 WIB
Cegah Cacar Monyet, Pintu Masuk Jawa Barat Dijaga Ketat, Penumpang Pesawat Diperiksa
Infografis tentang cacar monyet yang mengganas di beberapa negara. (FOTO: iNews.id)

BANDUNG, iNews.id - Pemprov Jabar mengambil langkah menjaga ketat pintu-pintu masuk wilayah Jawa Barat untuk mencegah penyebaran penyakit cacar macet atau monkeypox. Salah satu pintu masuk yang dijaga ketat adalah bandar udara (bandara). 

Diketahui, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyatakan, kasus pertama cacar monyet telah ditemukan di Jakarta. Kasus pertama ini ditemukan setelah sebelumnya 23 warga Indonesia dinyatakan suspek cacar monyet

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan (Dinkes) Jabar Ryan Bayusantika Rusnandi mengatakan, dengan munculnya kasus pertama tersebut, Dinkes Jabar bersama instansi terkait akan menjaga ketat sejumlah pintu masuk wilayah Jabar, 

"Ada antisipasi sesuai (arahan) Kemenkes. Seluruh maskapai kami lakukan skrining ketat, seperti suhu tubuh. Bila ada gejala khas di wajah, telapak tangan, penumpang akan diperiksa dan identifikasi," kata Ryan Bayusantika Rusnandi, Selasa (23/8/2022). 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut