BPBD Kabupaten Bandung Siapkan Tim Reaksi Cepat untuk Tanggulangi Bencana
"Suhu udara berkisar antara 14 derajat celcius sampai 37 derajat celcius dengan kelembapan antara 75 persen pada musim hujan dan 60 persen pada musim kemarau. Secara morfologi terdiri dari wilayah datar/landai, perbukitan dan pegunungan dengan kemiringan lereng antara 8 persen sampai 100 persen," ucap Dadang.
Kabupaten Bandung berada pada peringkat ke-8 indeks risiko bencana di Jabar. Pada 2021, total 273 kejadian dengan 217.192 jiwa yang terdampak dalam tiga jenis kejadian bencana yakni longsor, angin kencang, banjir, kekeringan dan gempa bumi.
"Pada 2022, total 310 kejadian bencana dan 49.819 jiwa terdampak. Mereka terdampak bencana longsor, angin kencang, banjir dan gempa bumi," ujar dia.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung Uka Suska Puji Utama menambahkan, untuk pengurangan risiko bencana, BPBD melakukan upaya peningkatan kapasitas melalui pendekatan dan sosialisasi kepada para siswa TK, SD, SMP dan SMA.
Editor: Agus Warsudi