get app
inews
Aa Text
Read Next : Gapensi Siap Dukung Pertumbuhan Ekonomi Kulonprogo, Bangkit dari Pandemi Covid-19

Bertemu Wali Kota Bandung, Ini Permintaan Pengusaha Konstruksi soal Sepinya Proyek

Kamis, 04 November 2021 - 17:15:00 WIB
Bertemu Wali Kota Bandung, Ini Permintaan Pengusaha Konstruksi soal Sepinya Proyek
Wali Kota Bandung saat hadir pada Musyawarah Cabang XIII Badan Pimpinan Cabang (BPC) Gapensi Kota Bandung, di Grand Hotel Preanger, Kota Bandung, Kamis (4/11/2021). (Foto: iNews.id/Arif Budianto)

BANDUNG, iNews.id - Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kota Bandung berharap pelaksaan proyek di Kota Bandung kembali menggeliat, seiring membaiknya kondisi pandemi Covid-19. Selama ini, banyak anggaran pemerintah tersedot untuk penanganan pandemi, sehingga proyek konstruksi cenderung turun.

Ketua BPC Gapensi R Heryanto menyatakan, pihaknya berharap tetap bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemerintah Kota Bandung. Termasuk merealisasikan program yang bisa disinergikan.

"Jadi harapan kami, di tahun-tahun ke depan, anggaran Kota Bandung bisa kembali pulih, jadi proyeknya bisa baik kembali, kami siap bersinergi apa pun program Pemkot Bandung," kata dia pada acara Musyawarah Cabang XIII Badan Pimpinan Cabang (BPC) Gapensi Kota Bandung, di Grand Hotel Preanger, Kota Bandung, Kamis (4/11/2021).

Menurut dia, dengan adanya proyek itu, otomatis roda ekonomi berputar. Karena banyak pihak yang terimbas jika sebuah proyek kontruksi dibangun. Seperti mereka yang berusaha pada bidang  material, batu, semen, hingga warung.

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut