get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Tangkap Sopir-Kernet Truk Bawa Puluhan Kg Sabu di GT Cikampek Utama Karawang

Bawa 10,9 Kg Sabu dari Riau, 2 Pria Madura Ditangkap di Cikampek Terancam Hukuman Mati

Selasa, 10 November 2020 - 11:21:00 WIB
Bawa 10,9 Kg Sabu dari Riau, 2 Pria Madura Ditangkap di Cikampek Terancam Hukuman Mati
Direktur Ditres Narkoba Polda Jabar Kombes Pol Rudy Achmad Sudrajat dan anggota menunjukkan barang bukti sabu yang diamankan dari tersangka Achmadi dan Oki. Foto/SINDOnews/Agus Warsudi

Petugas lantas menggeledah truk tersebut. Kedua tersangka menyembunyikan sabu seberat 10,9 kg di ban serep truk. Sabu-sabu tersebut dikemas dalam 10 bungkus plastik almunium berwarna hijau dan abu-abu bertulisan Qing Shan. Masing-masing kemasan berisi 1 kg narkotika jenis sabu. Total barang bukti sabu yang diamankan 10,9 kg.

"Kedua pelaku merupakan jaringan sindikat antarprovinsi, Pekanbaru, Palembang, Jawa Barat, Jawa Timur. Saat ini, penyidik Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Jabar masih melakukan pendalaman dan pengembangan untuk mendapatkan jaringan ataupun sindikat lain," ujar Kombes Pol Rudy Achmad Sudrajat.

Direktur Ditres Narkoba Polda Jabar menuturkan, tersangka dan barang bukti diamankan di Mapolda Jabar. Selain sabu seberat 10,9 kg dan truk nopol W 9812 NV, anggota juga mengamankan lima telepon seluler (ponsel).

"Ponsel ini digunakan tersangka untuk berkomunikasi dengan bandar besar narkotika yang mengendalikan mereka. Termasuk berkomunikasi dengan bandar yang menerima barang haram itu di tempat tujuan," tutur Direktur Ditres Narkoba Polda Jabar.

Akibat perbuatannya, kata Kombes Pol Rudy Achmad Sudrajat, kedua tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat (2) jo Pasal 112 ayat (2) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika.

"Tersangka Achmadi dan Oki terancam hukuman paling lama 20 tahun penjara, seumur hidup, hingga hukuman mati," kata Kombes Pol Rudy.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut