Banjir 2 Meter Rendam Perumahan di Sukabumi, Banyak Warga Terjebak dalam Rumah
Jumat, 07 Maret 2025 - 06:49:00 WIB
Data BPBD, akibat cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Sukabumi tercatat 115 kepala keluarga dengan 203 jiwa terdampak. Kemudian 31 kepala keluarga dengan 159 jiwa mengungsi. Satu orang meninggal dunia dan lima lainnya hilang,,
Sementara itu banjir dan longsor yang melanda wilayah Kota Sukabumi. BPBD Kota Sukabumi mencatat banjir melanda di tujuh lokasi, yakni Kecamatan Baros, Jalan Palabuan II, Kecamatan Warudoyong, Kelurahan Sudajayahilir, Kecamatan Citamiang, Kecamatan Lembursitu dan Kelurahan Cipanengah.
BPBD menyebut hujan deras yang mengguyur wilayah Sukabumi sepanjang Kamis (6/7) mengakibatkan bencana banjir dan longsor tersebut.
Editor: Donald Karouw