get app
inews
Aa Text
Read Next : Bandit Jambret HP Siswi SMK di Regol Bandung, Korban Sempat Terseret

Asal Usul Suku Sunda, Kelompok Masyarakat Mayoritas di Barat Pulau Jawa

Senin, 21 November 2022 - 22:50:00 WIB
Asal Usul Suku Sunda, Kelompok Masyarakat Mayoritas di Barat Pulau Jawa
Muda-mudi Suku Sunda. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNews.id - Suku Sunda tidak memiliki mitologi tentang penciptaan yang mengisahkan asal usul seperti etnis lain. Bahkan, tidak ada pula cerita rakyat yang menceritakan tentang bagaimana dan sejak kapan Suku Sunda mendiami wilayah Pulau Jawa bagian Barat.

Apalagi catatan yang menjelaskan tentang asal mula suku ini, sama sekali tidak ditemukan. Namun yang pasti, Suku Sunda memiliki adat istiadat, bahasa, dan kepercayaan sendiri, berbeda dari suku lain yang menempati Pulau Jawa. 

Para pakar menduga pada abad-abad awal masehi, sekelompok kecil Suku Sunda menjelajahi hutan, pegunungan, dan melakukan budaya tebas bakar untuk membuka hutan. Orang Sunda awal, lebih sebagai peladang daripada petani padi.

Mayoritas Suku Sunda mendiami wilayah Jawa bagian barat, dari Provinsi Jawa Barat hingga Banten. Namun kini, banyak juga Suku Sunda yang bermukim di luar Pulau Jawa. 

Seperti di Kalimantan, Sumatera, bahkan Papua. Jumlah Suku Sunda yang hidup di luar Pulau Jawa diperkirakan lebih dari 3 juta jiwa.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut