get app
inews
Aa Text
Read Next : Video Bocah di Subang Meninggal akibat Terpapar Radiasi Ponsel

Alami Sedimentasi Parah, Normalisasi Irigasi Macan Subang Ditarget 2 Tahun

Rabu, 03 Maret 2021 - 10:38:00 WIB
Alami Sedimentasi Parah, Normalisasi Irigasi Macan Subang Ditarget 2 Tahun
Normalisasi irigasi Macan di Kabupaten Subang telah mulai dilakukan. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNews.id - Jaringan irigasi Macan di Kabupaten Subang, Jawa Barat, mengalami sedimentasi parah sehingga pasokan air ke area pertanian tak maksimal. Normalisasi jaringan irigasi sepanjang puluhan kilometer ditargetkan selesai dalam 2 tahun.

Perbaikan saluran air bagi sektor pertanian ini diharapkan bisa meningkatkan produktivitas pangan di kawasan tersebut.

"Kami berharap proyek ini ditargetkan 2 tahun selesai. Sehingga nanti irigasi dapat meningkatkan kapasitas, mengembalikan fungsi layanan terhadap areal sawah, serta mengembalikan sistem irigasi dengan perbaikan bangunan bagi dan sadap," kata Site Operasional Manager PT Brantas Abipraya (Persero) Primadi Rahmansyah.

Menurut dia, kondisi jaringan Irigasi Macan di Kabupaten Subang saat ini mengalami sedimentasi pada saluran. Irigasi tersebut juga mengalami kerusakan pada beberapa bangunan bagi atau sadap. Sehingga mempengaruhi layanan air irigasi ke sawah-sawah.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut