get app
inews
Aa Text
Read Next : Longsor Tambang Emas Liar di Sarolangun Tewaskan 8 Orang, Polda Jambi Kerahkan Anjing K9

Akses Jalan dan Jembatan di Sukajaya Bogor Rusak Berat

Sabtu, 04 Januari 2020 - 20:15:00 WIB
Akses Jalan dan Jembatan di Sukajaya Bogor Rusak Berat
Akses Jalan di Sukajaya Rusak Berat, Sabtu (4/1/2020) (Foto: iNews/ Wildan)

BOGOR, iNews.id - Akses jalan yang menghubungkan beberapa desa di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar) rusak berat. Petugas dari BNPB maupun pemerintah daerah kesulitan menyalurkan bantuan ke warga.

Akses terputus sejak tanah longsor terjadi, Rabu (1/1/2020). Jembatan maupun jalan utama juga ikut terputus akses.

Ribuan warga terisolasi di desa-desa yang ada di pegunungan. Warga yang mengungsi juga terpaksa harus berjalan kaki belasan kilometer karena kendaraan tidak bisa melalui jalan utama.

BACA JUGA:

Pantau Longsor di Bogor, Wagub Jabar: Ada Desa Dihuni 4.000 Orang Belum Bisa Akses Sembako

Minim Pasokan, Warga Jatiasih Bekasi Pakai Air Got untuk Bersihkan Lumpur

Kendaraan tak bisa melewati jalan di Sukajaya  Bogor, Sabtu (4/1/2020) (Foto: iNews/ Wildan)
Kendaraan tak bisa melewati jalan di Sukajaya Bogor, Sabtu (4/1/2020) (Foto: iNews/ Wildan)

 

Wakil Gubernur (Wagub) Jabar Uu Ruzhanul Ulum juga sudah meninjau tanah longsor di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor. Uu mengatakan, masih ada desa yang belum tersentuh bantuan karena kesulitan akses.

"Kalau melihat kenyataan ini sangat memprihatinkan, ada desa 4.000 orang, belum bisa akses sembako dan lainnya," kata Uu, Sabtu (4/1/2020).

Ada tiga kecamatan yang mengalami kerusakan parah akibat longsor. Di antaranya, Kecamatan Nanggung, Kecamatan Sukajaya, dan Kecamatan Cigudeg.

Alat berat terus dikirim ke lokasi-lokasi tersebut untuk membersihkan material tanah dan batu yang menghalangi jalan. Proses pembersihan tersebut diperkirakan memakan waktu yang cukup lama.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut