4 Pengeroyok Prajurit TNI dan Istri di Gegerkalong Hilir Bandung Teridentifikasi
Saat ini, ujar Kombes Pol Budi Sartono, polisi masih melakukan proses penyelidikan atas kasus itu dan memburu pelaku pengeroyokan.
"Sedang kami lakukan pengejaran oleh tim Polrestabes Bandung dan polsek (Polsek Sukasari)," ujar Kombes Pol Budi Sartono.
Informasi yang dihimpun menyebutkan, peristiwa itu terjadi pada Selasa (16/5/2023) malam, bukan Kamis (18/5/2023) seperti informasi awal.
"Korban merupakan prajurit TNI AD berpangkat Prajurit Kepala (Praka) berinisial DDI dan istri IA," kata Kapendam III Siliwangi Kolonel Inf Adhe Hansen.
Korban dikeroyok oleh empat pelaku ketika baru pulang berbelanja di Pasar Ciroyom.
Kronologi kejadian empat pelaku berboncengan menggunakan dua motor nyaris menabrak korban. Terjadi adu mulut antara pelaku dengan korban. Bahkan pelaku menendang motor korban.
Editor: Agus Warsudi