159 Pedagang Pasar Atas Baru Antusias Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis Kedua
Jumat, 19 Maret 2021 - 19:05:00 WIB
"Di pemkot yang di vaksin ada 642 ASN, dan sebagian THL. Pelaksanannya juga sama selama dua hari karena jumlahnya yang cukup banyak," ujarnya.
Kepala Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian (Disdagkoperin) Kota Cimahi Dadan Darmawan berharap semua pedagang secara bertahap ke depannya bisa mendapatkan program vaksinasi.
Tujuannya agar bisa menekan dan memutus penyebaran Covid-19. Sementara untuk saat ini masih terfokus di pasar-pasar tradisional untuk dosis kedua.
"Kalau kami tergantung Dinkes, kalau kata Dinkes ada ya kami laksanakan (vaksin). Sekarang untuk di Pasar Atas ada 159 orang, mereka 14 hari lalu sudah divaksin dosis pertama," tutur Dadan Darmawan.
Editor: Agus Warsudi