get app
inews
Aa Text
Read Next : Rugikan Perusahaan Rp1,4 Miliar, Eks Kacab Dealer Motor di Indramayu Dilaporkan ke Polisi

1 ABK KM Harmony Jaya Terjatuh di Perairan Ujunggebang Indramayu

Sabtu, 19 November 2022 - 16:14:00 WIB
1 ABK KM Harmony Jaya Terjatuh di Perairan Ujunggebang Indramayu
Satu ABK KM Harmony Jaya terjatuh di perairan Ujunggebang, Indramayu. (Foto: Ilustrasi/Ist)

INDRAMAYU, iNews.id - Anak buah kapal (ABK) KM Harmony Jaya bernama Saldi (35), terjatuh di perairan Ujunggebang, Kabupaten Indramayu. Saat ini, korban Saldi masih dalam pencarian tim search and rescue (SAR) gabungan.

Kepala Badan SAR Nasional (Basarnas) Bandung Jumaril mengatakan, petugas siaga operator Komunikasi Basarnas Bandung menerima informasi dari nakhoda KM Harmony Jaya atas nama Komar.

Dalam laporannya, kata Jumaril, Komar menyebutkan salah satu ABK KM Harmony Jaya terjatuh di perairan Ujunggebang Indramayu. Peristiwa itu pada Jumat (18/11) pukul 14.30 WIB.

"Saksi melihat korban Saldi, warga Blok Sukagumiwang Kidul RT/RW 005/003 Desa Sukagumiwamg, Indramayu terjatuh dan mencoba menolong namun korban terbawa arus dan tenggelam," kata Jumaril, Sabtu (19/11/2022). 

Setelah menerima informasi tersebut, petugas siaga langsung melakukan koordinasi dengan Lanal Cirebon, Ditpolair Polda Jabar, VTS Tanjung Priok dan VTS Cirebon.

"Kami meminta unsur terkait itu untuk melaksanakan pemapelan atau pemberitahuan kepada kapal-kapal yang melintas di area lokasi kejadian untuk memberikan informasi dan melakukan pertolongan jika memungkinkan," kata Kepala Basarnas Bandung. 

Selanjutnya, ujar Jumaril, tim siaga Basarnas Bandung berkoordinasi dengan Pos SAR Cirebon untuk persiapan pemberangkatan tim. "Satu tim rescue dari Pos SAR Cirebon diberangkatkan untuk melaksanakan pencarian terhadap korban pada Sabtu pukul 08.20 WIB," ujar Jumaril.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut