BANDUNG, iNews.id - Seorang pengamen berkostum badut di perempatan Jalan Soekarno-Hatta (Soetta)-Cibaduyut, Kota Bandung memukul seorang pengendara motor. Video yang merekam insiden itu viral setelah diunggah ke media sosial, Jumat (9/7/2021).
Pelaku berkostum badut tupai yang melakukan pemukulan itu telah ditangkap polisi dari Polsek Bojongloa Kidul dan saat ini tengah diperiksa petugas.
Dalam rekaman terlihat, pengamen berkostum badut tupai itu berdiri di samping pengendara motor. Pelaku kemudian berjalan ke arah belakang pengendara sepeda motor.
Entah apa penyebabnya, tiba-tiba pelaku membuka bagian kepalanya dan memukul kepala pengendara motor. Setelah peristiwa itu viral di medsos, tim dari Unit Reskrim Polsek Bojongloa Kidul bergerak dan menangkap pelaku.
Kapolsek Bojongloa Kidul Kompol Ari Purwantono mengatakan, peristiwa pemukulan itu terjadi pada Kamis (8/7/2021) malam. "Pelaku diamankan kurang lebih satu jam setelah viral. Sekarang pengamen dan kostumnya masih di kantor (polsek)," kata Kapolsek Bojongloa Kidul saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (9/7/2021).
Kompol Ari menyatakan, berdasarkan video yang viral, pemotor itu tak sengaja menyenggol kaki pengamen berkostum badut tupai. Kejadian itu membuat pelaku amarah sehingga melakukan pemukulan.
"Jadi kan viral di media sosial. Pengamen kostum badut ini lagi ngamen. Terus ada pemotor yang menyenggol kakinya. Dari pemeriksaan juga dia mengakui memukul pengendara motor. Pengendara motor sempat minta maaf, jadi tidak sampai cekcok berat," ujar Kompol Ari.
Editor : Agus Warsudi
pengendara motor badut viral badut pengamen badut pengamen pengamen jalanan Pengamen Mengamuk pengamen viral kota bandung polrestabes bandung
Artikel Terkait