Petugas mengecek lokasi TPT ambruk menimpa satu rumah warga di Kampung Dungus Maung, Desa Sirnagalih, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Senin (5/12/2022) malam. (FOTO: ISTIMEWA)

GARUT, iNews.id - Tembok penahan tanah (TPT) ambruk menimpa rumah di Kampung Dungus Maung, Desa Sirnagalih, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Senin (5/12/2022). Peristiwa ini menyebabkan rumah rusak dan satu anak terluka. 

Rumah yang tertimpa TPT dengan panjang 5 meter dan tinggi 4 meter itu merupakan rumah milik pasangan Ona (38) dan Dadah (36) yang dihuni bersama tiga anak mereka. 

Anggota Koramil 1115/Cisurupan Serka Edward S mengatakan, ambruknya TPT tersebut mengakibatkan salah satu anak Ona dan Dadah, bernama Azkia (3), mengalami luka ringan di bagian pipi karena terkena pecahan batu. 

"Longsor TPT menimpa rumah milik Bapak Ona dan ibu Dadah, yang mengakibatkan rumah bagian teras dan ruang kamar tertimbun tanah. Alhamdulillah anak tersebut sudah mendapat perawatan medis," kata Serka Edward S, Senin (5/12/2022). 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network