Satreskrim Polres Sukabumi menggiring pelaku pencurian dengan kekerasan hingga korban meninggal dunia yang terjadi di Jalan Geopark Ciletuh Sukabumi. (Foto: iNews.id: Dharmawan Hadi)

SUKABUMI, iNews.id - Terungkap fakta kasus hilangnya tukang ojek selama 12 hari hingga mayatnya ditemukan di Jalan Raya Geopark Ciletuh, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Ternyata pelaku dan korban sempat berduel sebelum akhirnya tukang ojek roboh akibat tusukan pisau. 

"Kejadian berawal ketika pelaku yang berinisial VS (32) memesan ojek kepada korban Salman (35) pada Sabtu (23/7/2022) sekira pukul 14.00 WIB di pangkalan ojek Bagbagan untuk diantar ke daerah Desa Giri Mukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi," ujar Kapolres Sukabumi, AKBP Dedy Darmawansyah, Minggu (7/8/2022).

Ketika di tengah perjalanan di daerah Ciemas, lanjut Dedy, pelaku meminta berhenti kepada korban dengan alasan ingin buang air kecil. Akan tetapi korban yang curiga meminta berhenti di tempat sepi, tidak menuruti keinginan pelaku. 

"Karena tidak dituruti keinginannya, korban dan pelaku sempat cekcok hingga terjadi perkelahian. Lalu pelaku mengeluarkan senjata tajam jenis pisau dari dalam tas yang dibawanya dan ditusukkan ke perut bagian kiri korban hingga terjatuh," ujar Dedy. 


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network