Petugas UPT Pemakaman WIlayah 3 Dinas Penataan Ruang Kota Bandung memindahkan jenazah yang makamnya terancam longsor di TPU Cikutra. (Foto: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNews.id - Empat jenazah di Tempat Permakaman Umum (TPU) Cikutra dipindahkan ke lokasi aman, Rabu (10/11/2021). Keempat jenazah yang sebelumnya dimakamkan di tepi Sungai Cidurian itu terancam longsor.

Ancaman longsor terjadi lantaran beberapa hari terakhir Kota Bandung diguyur hujan deras dengan intensitas tinggi dan berdurasi cukup lama. Curah hujan yang tinggi menyebabkan Sungai Cidurian di dekat TPU Cikutra meluap.

Pantauan wartawab di TPU Cikutra, petugas pemakaman tampak sedang memindahkan empat jenazah tersebut jenazah. Proses pemindahan jenazah disaksikan warga sekitar. 

Kepala UPT Pemakaman Wilayah 3 Dinas Penataan Ruang Kota Bandung Sumpena mengatakan, longsor terjadi di Blok E2 area permakaman sekitar pukul 15.00 WIB.

"Ada empat makam yang nyaris tergerus longsor. Alhamdulillah sudah diselesaikan dan dimakamkan atau dialihkan ke lahan yang jauh dari bantaran Sungai Cidurian," kata Sumpena.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network