CIREBON, iNews.id - Rezeki tidak kemana, istilah tersebut dirasakan Veni warga Mandirancan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat (Jabar). Pasalnya, motor yang hilang sekitar dua minggu lalu kini telah kembali di pelukannya, usai pelaku curanmor diungkap Polres Cirebon Kota.
Veni semringah ketika motor kesayangannya ditemukan dan kembali ke pelukannya. Dia bercerita, motor jenis metik yang baru dibeli tiga pekan tersebut hilang.
Bukan tanpa alasan, Veni saat itu menjadi korban begal di Jalan Cirebon Kuningan arah Mandirancan tepatnya di daerah Halimpu. Saat itu, motornya dipakai anaknya.
"Motor ini baru tiga minggu di tangan, motor ini dibegal saat dipakai anak saya," kata Veni setelah menerima motor tersebut di Mapolresta Cirebon, Minggu (6/3/2022).
Veni lanjut bercerita, saat itu anaknya pulang dari kegiatan salawatan, melintas di jalan tersebut sekitar jam 02.00 WIB.
"Alhamdulillah anak saya tidak terluka saat pembegalan itu, hanya ditodong senjata tajam," kata dia.
Dengan kembalinya motor tersebut, Veni mengungkapkan terimakasih kepada jajaran Polresta Cirebon.
"Saya berterimakasih ke Pak Polisi, motor saya kembali, mudah dan cepat prosesnya tidak mengeluarkan biaya apapun, saya terimakasih," ujar Veni.
Sementara itu, Kapolresta Cirebon, Kombespol Arif Budiman mengungkapkan, upaya penegakan hukum di Polresta Cirebon, tidak sebatas itu. Namun juga, mengembalikan hak hak masyarakat yang dirampas ataupun dicuri.
"Hari ini kita serahkan motor yang menjadi milik masyarakat, ada empat unit yang diserahkan, upaya penegakan hukum tetap mengaspirasi hak masyarakat yang menjadi korban, prosesnya tidak berbelit-belit, efektif, efisien dan tidak dipungut biaya sama sekali," ujar Kapolres.
Editor : Nur Ichsan Yuniarto
Artikel Terkait