Pemudik gunakan bahu jalan untuk beristirahat karena rest area sudah penuh. (Foto: iNews.id/Irwan)

PURWAKARTA, iNews.id - Sejumlah pemudik terpaksa menggunakan bahu jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) untuk beristirahat, Kamis (20/4/2023). Mereka tak kebagian istirahat di rest area karena penuh oleh pemudik lain.

Para pemudik akhirnya memilih untuk beristirahat di tempat yang tidak seharusnya. Salah satunya di bahu jalan sekitar Tol Cipali Km 73.

Salah seorang pemudik asal Serang, Banten, Susi mengaku terpaksa memilih bersitirahat di bahu jalan karena suaminya tak kuat lagi membawa kendaraan. Daripada berisiko jika tetap memaksakan diri menyetir, akhirnya memilih bahu jalan sebagai tempat istirahat.

"Kami tak dapat rest area karena semuanya penuh oleh kendaraan, ya akhirnya di sini (bahu jalan)," kata Susi.

Dia mengaku pergi dari Serang sejak Subuh dan biasanya setelah beberapa jam sudah memasuki Tol Pejagan. Tapi saat ini masih terjebak macet di Tol Cipali.

Sementara itu, kemacetan panjang terjadi di ruas jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dari arah Jakarta menuju Cirebon. 

Selain membeludaknya kendaraan pemudik, kemacetan panjang ini juga diakibatkan kecelakaan tunggal. Sebuah minibus terperosok ke parit.

Diperkirakan arus lalu lintas akan terus meningkat hingga nanti malam Lebaran. Sementara pihak kepolisian masih memberlakukan rekayasa arus one way.


Editor : Asep Supiandi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network