CIREBON, iNews.id - Ratusan warga, baik orang tua, muda, maupun anak-anak, pria dan wanita, berebut koin pecahan Rp1.000 dan Rp50 di Keraton Kanoman, Jalan Kanoman, Kelurahan/Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat, Rabu (6/10/2021). Mereka saling sikut dan dorong sekadar untuk mendapatkan koin keramat yang disawer dalam tradisi Tawurji untuk menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW.
Suasana saat ratusan warga yang didominasi ibu-ibu itu berebut koin keramat sangat meriah. Mereka berdesakan dan tak memedulikan protokol kesehatan (prokes) jaga jarak.
Bagi mereka yang penting mendapatkan koin keramat itu. Akibatnya, tak sedikit ibu-ibu yang terjepit oleh warga lain. Bahkan tak sedikit yang terjatuh.
Meski berdesakan dan saling dorong, masyarakat yang mendapatkan koin keramat itu bahagia. Sebab, koin itu disawer oleh keluarga Keraton Kanoman hanya satu tahun sekali.
"Uang koin yang kami dapat akan disimpan, tidak diperuntukan membeli sesuatu. Hanya disimpan sebagai jimat," kata Kinari, warga sekitar Keraton Kanoman.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait