Sebuah rumah rusak akibat disapu angin puting beliung yang menerjang Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta pada Minggu (2/4/2023) lalu. (Foto: iNews.id/Irwan)

PURWAKARTA, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purwakarta mendata terdapat delapan desa di Kecamatan Bojong yang terdampak hujan lebat serta angin puting beliung. Selain itu, sebanyak 155 rumah rusak akibat bencana hidrometeorologi yang terjadi pada Minggu (2/4/2023) tersebut.

Kedelapan wilayah terdampak itu, antara lain Desa Sindangpanon, Desa Bojong Barat, Desa Cibingbin, Desa Pangkalan, Desa Cikeris, Desa Cipendeuy, Desa Sukamanah dan Desa Bojong Timur.

Pascabencana, personel penanggulangan langsung diterjunkan ke lokasi terdampak di Kecamatan Bojong. Mereka tidak hanya bertugas mengevakuasi korban tertimpa reruntuhan, melainkan juga membersihkan puing-puing yang berserakan. 

Selain itu, jajaran Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purwakarta dan instansi terkait sudah mendirikan pokso-posko bantuan di desa yang terdampak, termasuk membuka dapur umum.

"Kita terjunkan seluruh personel BPBD, Dinsos dengan Tagana, Kesra untuk rutilahu-nya serta relawan. Semua bersama-sama dengan warga membantu para korban bencana angin puting beliung. Bantuan sembako juga kita sertakan," kata Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika saat meninjau lokasi bencana.


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network