Dia menyatakan, terjadinya puncak penularan Covid-19 tersebut lantaran dampak dari libur panjang dalam dua pekan terakhir ini di awal bulan ini. Hal itu ternyata cukup berdampak terhadap penambahan kasus Covid-19 di Kota Cimahi, salah satunya karena tingginya mobilitas.
"Melihat kemarin kan ada libur, itu menjadikan permasalahan baru karena banyak orang berkumpul sehingga bisa terjadi fase penularan yang tinggi," ujar Dwihadi Isnalini.
Untuk menekan kasus penularan Covid-19, pihaknya meminta kepada masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan secara disiplin. Termasuk terus melakukan vaksinasi kepada masyarakat yang belum divaksin, baik dosis satu, dua, maupun booster.
Editor : Agus Warsudi
Kasus covid kasus covid melonjak Kasus Covid meningkat kasus covid tertinggi kasus covid-19 kasus covid-19 aktif kasus covid-19 melonjak kasus covid-19 meningkat cimahi kota cimahi
Artikel Terkait