JAKARTA, iNews.id - PT Pos Indonesia (Persero) melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi). Penandatanganan naskah MoU dilakukan oleh Bima Arya Sugiarto selaku Ketua Dewan Pengurus Apeksi sekaligus Wali Kota Bogor dan Direktur Kelembagaan PT Pos Indonesia (Persero) Nezar Patria, Selasa (25/5/2021) di Jakarta Pusat.
Direktur Kelembagaan PT Pos Indonesia (Persero) Nezar Patria mengatakan, kerja sama ini sesuai visi asosiasi untuk memperluas dan meningkatkan kemitraan dengan semua pihak yang memiliki visi sama demi kemajuan pemerintah daerah.
Tujuannya untuk menyejahterakan masyarakat di masing-masing daerah maka Pos Indonesia siap bersinergi dengan Pemerintah Kota di seluruh Indonesia.
PT Pos Indonesia, kata Nezar, turut besar dan tumbuh bersama kota-kota di seluruh Indonesia. Sejak berdiri pada 1746, PT Pos Indonesia kini telah berusia 275 tahun, dan turut menjadi saksi bagaimana kota-kota bertumbuh.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait