Anggota regu reaksi cepat SAR Kompi 4 Batalyon A Pelopor Brimob Polda Jabar mencari korban Lisnawati yang dlaporkan terjun ke Sungai Cimanuk. (FOTO: Humas Polda Jabar)

GARUT, iNews.id - Seorang perempuan, bernama Lisnawati, dilaporkan terjun ke Sungai Cimanuk, Kampung Cijambe, Desa Sindanglaya, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, Sabtu (19/11/2022). Korban yang diduga bunuh diri itu belum ditemukan dan saat ini dalam pencarian tim search and rescue (SAR) gabungan.

Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol Yuri Karsono mengatakan, satu regu reaksi cepat SAR dari Kompi 4 Batalyon A Pelopor ditugaskan untuk mengecek kebenaran dugaan orang hilang tercebur atau bunuh diri di Sungai Cimanuk, Kecamatan Karangpawitan, Garut.

Berdasarkan hasil investigasi sementara, kata Dansat Brimob Polda Jabar, korban bernama Lisnawati. Peristiwa yang terjadi belum jelas, apakah korban kabur, menceburkan diri atau terjatuh ke sungai. 

"Saat ini korban dalam pencarian petugas Polsek Karangawitan dan regu reaksi cepat SAR Kompi 4 Batalyon A Pelopor Brimob Polda Jabar dan unsur SAR lainnya," kata Dansat Brimob Polda Jabar.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network