Setelah menerima laporan, ujar Jumaril, Basarnas Bandung berkoordinasi dengan Damkar Subang dan potensi SAR terkait di lokasi kejadian. "Basarnas Bandung menugaskan satu tim rescue dari Unit Siaga SAR Karawang untuk melakukan pencarian," ujarnya.
Tim menggunakan satu unit rescue car dengan perlengkapan satu unit LCR, peralatan SAR air, alat komunikasi, dan medis.
Diketahui, peristiwa serupa juga dialami Endang Setiawan (50) yang terseret arus banjir di Desa Ciawitali, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis. Korban yang mengendarai motor berpelat nomor polisi (nopol) Z 6528 KX terseret arus saat melintasi jalan yang terendam banjir.
Sampai saat ini, korban Endang Setiawan, warga Desa Sukaheuning, Kecamatan Sukaheuning, Kabupaten Tasikmalaya, belum ditemukan dan masih dalam pencarian tim SAR gabungan.
Editor : Agus Warsudi
terseret banjir tewas terseret banjir hanyut terseret arus hilang terseret arus korban terseret arus banjir terseret arus terseret arus banjir terseret arus sungai tewas terseret arus Kabupaten Subang
Artikel Terkait