Puluhan orang tua siswa SDN Pondok Cina 01 Kota Depok menggeruduk Gedung Sate menuntut Ridwan Kamil membatalkan penggusuran sekolah itu. (FOTO: ISTIMEWA)

BANDUNG, iNews.id - Puluhan orang tua siswa SDN Pondok Cina 01 Kota Depok menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Rabu (1/2/2023). mereka mendesak Gubernur Jabar, Ridwan Kamil membatalkan rencana penggusuran SDN Pondok Cina 01 Kota Depok.

Diketahui, kabar penggusuran tersebut mencuat seiring rencana pembangunan Masjid Raya Depok di lahan SDN 1 Pocin Kota Depok. 

Tim Advokasi SDN Pondok Cina 01 Francine Widjojo mengatakan, telah melayangkan gugatan banding administrasi kepada Gubernur Jabar Ridwan Kamil. 

Dalam isi gugatan, mereka meminta Ridwan Kamil mendesak Wali Kota Depok untuk membatalkan rencana penggusuran SDN Pondok Cina 01 untuk pembangunan Masjid Raya Depok. 

Menurut Francine, Pemkot Depok telah berupaya memusnahkan aset sekolah tersebut secara sewenang-wenang lewat serangkaian tindakan yang telah menyebabkan terlanggarnya hak atas pendidikan para peserta didik di SDN Pondok Cina 01 Kota Depok. 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network