Spanduk penolakan terhadap Khilafatul Muslimin muncul di Kota Cimahi. (FOTO: ADI HARYANTO)

"Semoga dengan kemunculan kelompok itu tidak mengganggu dan masyarakat tetap bisa menjaga kondusivitas," kata pelaksana tugas (plt) Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Cimahi Mardi Santoso, Senin (6/6/2022).

Mardi Santoso menyatakan, Bakesbangpol Cimahi sudah mendengar informasi terkait keberadaan kelompok Khilafatul Muslimin di Cimahi. Bahkan menjadikan sebuah musala di Jalan Sadarmanah, Gang Unjani nomor 33 B, RT 05/06, Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan sebagai markas.

Di markas itu, ujar Mardi, kelompok Khilafatul Muslimin sering menggelar pengajian. Kelompok itu sudah ada sejak sekitar 2 tahun terakhir. Sejauh ini semua dapat berjalan beriringan dengan masyarakat di sekitarnya dan tidak ada konflik.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network