Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, seorang Polwan, terutama sebagai pawang K9, memiliki peran dalam menjalankan tugas pencarian korban hilang akibat gempa bumi Cianjur.
"Bripda Indah Saraswati Dhuha ini merupakan anggota Polsatwa Dit Samapta Polda Jawa Barat dengan anjing pelacak terlatih bernama Igor. Kemampuan Igor sudah tidak diragukan lagi," kata Kabid Humas Polda Jabar.
Di lapangan, ujar Kombes Pol Ibrahim Tompo, terbilang cerdas karena mampu membantu tugas kepolisian dengan hasil membanggakan. Salah satunya adalah melacak keberadaan korban bencana alam gempa, longsor dan lain-lain.
"Bahkan ia telah berhasil menemukan korban yang tertimpa reruntuhan atau tertimbun tanah seperti yang terjadi sekarang ini," ujar Kombes Pol Ibrahim Tompo.
Kabid Humas Polda Jabar menuturkan, salah satu penyebab hewan tersebut dapat bekerja dengan baik karena sistem pengasuhan, pelatihan, dan pemeliharaan yang baik dari para personel Dit Samapta, khususnya Bripda Indah Saraswati Dhuha.
Editor : Agus Warsudi
Gempa Bumi Cianjur gempa bumi di cianjur gempa cianjur gempa cianjur hari ini Gempa di cianjur gempa guncang cianjur polda jabar Kabid Humas Polda Jabar anjing pelacak k9
Artikel Terkait