BANDUNG, iNews.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memerintahkan aparat terkait untuk terus melakukan evakuasi warga di sekitar Kilang Minyak Pertamina RU VI Balongan yang terbakar hebat Senin (29/3/2021). Evakuasi dilakukan demi keselamatan warga.
"Untuk keselamatan warga. Kami perintahkan agar evakuasi terus dilakukan, memindahkan warga ke tempat yang aman," tulis Ridwan Kamil melalui akun Instagram pribadinya @ridwankamil, Senin (29/3/3021).
Orang nomor satu di Jawa Barat ini juga meminta aparat terkait untuk memastikan seluruh kebutuhan warga yang dievakuasi terpenuhi. Tidak hanya itu, dia pun meminta agar protokol kesehatan tetap ditaati, agar warga terhindar dari penularan Covid-19.
"BPBD provinsi telah turun ke lapangan dan berkoordinasi untuk bantuan. Keselamatan warga adalah yang UTAMA," katanya.
Gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu juga menyatakan Pemprov Jabar terus berkoordinasi dengan Pemkab Indramayu dalam penanganan kebakaran tersebut.
Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait