Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan musnahkan knalpot bising dengan cara digerinda. (Foto: iNews.id/Ricky Susan)

CIANJUR, iNews.id - Polres Cianjur memusnahkan ratusan knalpot bising dan petasan, Selasa (21/3/2023). Selain knalpot dan petasan, Polres juga memusnahkan 5.150 botol minuman keras dengan berbagai merek.

Tidak hanya itu, minuman beralkohol lainnya seperti miras oplosan sebanyak 204 kantong ikut pula dimusnahkan.

Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan mengatakan, selama operasi pekat jajarannya berhasil mengamankan sejumlah kasus mulai dari peredaran minuman keras, knalpot bising dan petasan.

"Hari ini Polres Cianjur melaksanakan kegiatan pemusnahan knalpot bising dan barang bukti hasil dari kegiatan operasi rutin, KRYD dan Operasi Pekat Lodaya 2023," ucap Kapolres saat melalkukan konferensi pers pemusnahan barang bukti, di Mapolres Cianjur.


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network