Layanan premium itu, ujar Adita Widyansari, terbagi menjadi lima content pillars. Antara lain, Kids & Edutainment, News & Knowledge, Lifestyle & Entertainment, Sports & Tempatnya Gila Bola, serta Movie dari Film-Film Indonesia, Hollywood, Bollywood, Asian Drama (K-Drama, Chinese Movie) hingga film-film festival peraih penghargaan bergengsi.
"Bahkan dari Agustus 2021 hingga Maret 2022, kami persembahkan BRI LIGA 1 untuk para pengggila bola di tanah air. Mari dukung timmu sampai juara dan #NontonAmanDiRumahAja,” ujar Adita Widyansari.
MNC Play, tutur dia, juga memiliki berbagai fitur yang dapat diakses melalui remote. Seperti, fitur Catch-Up TV, dengan fitur ini pelanggan bisa bebas memilih waktu menonton hingga 7 hari ke belakang, dan fitur Time Shift yang membuat pelanggan bisa play, pause, rewind, sehingga tidak ketinggalan setiap momen dari tayangan favorit.
Selain itu, pelanggan bisa menikmati benefit khusus berlangganan MNC Play dengan aplikasi Vision+. Aplikasi yang bisa di-download dengan mudah di PlayStore atau AppStore ini memungkinkan pelanggan untuk nonton kapan pun di mana pun melalui 3 gadget sekaligus.
Editor : Agus Warsudi
mnc play pt mnc play akses internet aplikasi internet bantuan internet bisnis internet internet fasilitas internet internet cepat internet positif
Artikel Terkait