Ujang Jaelani (wajah diburamkan) nyaris tewas akibat tersengat listrik saat memerbaiki alat otomatis di toren air. (FOTO: DHARMAWAN HADI)

SUKABUMI, iNews.id - Seorang buruh harian lepas kritis akibat tersengat listrik saat akan memperbaiki alat otomatis dalam toren air, Sabtu (6/5/2023). Peristiwa ini terjadi di Perum Nirwana Graha Blok F RT 005/007, Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi sekitar pukul 10.00 WIB.

Kapolsek Warudoyong AKP Iman Retno mengatakan, korban bernama Ujang Jaelani (47) warga Kampung Sukasari RT 004/008, Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

"Kejadian bermula saat korban sedang memerbaiki otomatis toren air di atas genting. Saat itu korban memegang otomatis toren air langsung tersengat listrik sehingga korban terjatuh ke genteng," kata Kapolsek Warudoyong.

AKP Iman Retno menyatakan, korban yang terjatuh ke gentong tersebut, berteriak minta tolong dan akhirnya pemilik rumah langsung mematikan meteran listrik, dan membantu korban turun dari atas genting rumah.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network